Pengembangan Sistem Informasi Pendaftaran Telkomflexi Classy (Studi Kasus: Kantor Daerah Telekomunikasi Jakarta Selatan)

Nia Kumaladewi, . Zulfriandi, Dicky Triana

Abstract


PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk. (TELKOM) merupakan perusahaan penyelenggara informasi dan telekomunikasi (InfoComm). PT. Telkom memiliki divisi yang bergerak dalam bidang jasa telepon bergerak (cellular) yaitu Divisi TelkomFlexi. Pelanggan pada TelkomFlexi dibagi dua, yaitu pelanggan prabayar dan pelanggan pascabayar. Pada pelanggan prabayar proses pendaftarannya cukup mudah, hanya dengan membeli starterpack lalu registrasi ke 4444. Lain halnya dengan pendaftaran pelanggan pascabayar yang memakan waktu cukup lama, dari mulai mengajukan permohonan berlangganan hingga handset mereka aktif. Selain masalah di atas, penulisan dan pengetikan berbagai macam form yang menyangkut data calon pelanggan dapat membuat inkonsistensi data calon pelanggan pada tiap form, kesulitan mengakses data calon pelanggan serta keamanan data calon pelanggan sulit dijaga dan dalam hal pelaporan hasil survey calon pelanggan pun terjadi perbedaan format laporan di KanDaTel, PlasaTelkom dan FlexiCenter sehingga menganggu kinerja officer2 sales serta rekan kerja di PlasaTelkom dan FlexiCenter. Penelitian ini berusaha merancang dan membangun Sistem informasi pendaftaran TelkomFlexi berbasis web dengan menggunakan metodologi pengembangan dengan strategi waterfall. Sistem informasi ini terdiri dari pendaftaran TelkomFlexi Classy berbasis Web, stok nomor TelkomFlexi Classy, stok handset bundling dengan TelkomFlexi serta laporan-laporan yang terkait pendaftaran TelkomFlexi Classy. Berdasarkan hasil pengujian, dapat disimpulkan bahwa sistem informasi telah berjalan sesuai tujuan pembuatannya.

Keywords


Sistem Informasi Pendaftaran, Sistem berbasis Web

Full Text:

PDF

References


HM, Jogiyanto. 2005. Analisis & Desain SIstem Informasi : Pendekatan Terstruktur Teori dan Praktek Aplikasi Bisnis. Yogyakarta: Andi.

Munawar, Pemodelan Visual dengan UML, Graha Ilmu, 2005

Suhendar, A dan Hariman Gunadi, Visual Modelling Menggunakan UML dan Rational Rose, Informatika,2002.

Whitten, Jeffrey L. 2004. Systems Analysis & Design Methods: Sixth Edition. New York: McGraw-Hill.




DOI: http://dx.doi.org/10.36448/jmsit.v3i2.480

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


EXPERT: Jurnal Manajemen Sistem Informasi dan Teknologi

Published by Pusat Studi Teknologi Informasi, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Bandar Lampung
Gedung M Lt.2 Pascasarjana Universitas Bandar Lampung
Jln Zainal Abidin Pagaralam No.89 Gedong Meneng, Rajabasa, Bandar Lampung,
LAMPUNG, INDONESIA

Indexed by:



Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.