FENOMENA DOXING DI MEDIA SOSIAL TWITTER (Studi Deskriptif Kualitatif Pada Mahasiswa Pengguna Twitter di Indonesia)

Nadisa Pratiwi, Charisma Asri Fitrananda

Abstract

Doxing merupakan tindakan mengungkapkan informasi pribadi seseorang dengan cara mempublikasikannya melalui media untuk dijadikan konsumsi khalayak tanpa persetujuan orang yang bersangkutan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana persepsi mahasiswa mengenai perilaku doxing yang ramai di media sosial Twitter. Penelitian ini diteliti dengan menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, diperoleh hasil bahwa sensasi yang diterima mahasiswa terkait doxing cenderung negatif karena doxing merupakan tindakan kejahatan yang mengemukakan data pribadi orang lain di media sosial tanpa izin orang yang bersangkutan. Perilaku doxing di media sosial Twitter banyak menyita perhatian mahasiswa juga masyarakat karena doxing merupakan konten yang berisikan kejahatan sehingga mahasiswa penasaran dengan apa yang dilakukan seseorang sehingga seseorang tersebut dibuka dan dipublikasikan data pribadinya oleh orang lain di media sosial. Mahasiswa menganggap bahwa perilaku doxing tersebut merupakan perilaku yang salah baik dari sudut pandang media publik maupun dari sudut pandang hukum.

Keywords

Doxing; Mahasiswa;Twitter

Full Text:

PDF

References

Arnus, Sri Khadijah. (2015). Computer Mediated Communication (CMC), Pola Baru Berkomunikasi. Al-Munzir Vol.8 No.2 November 2015

Citron, Danielle Keats. (2014). Hate Crimes in Cyberspace, Harvard University Press

Gibson. (2002). Organisasi, Perilaku, Struktur dan Protes, Edisi ke-5. Jakarta: Penerbit Erlangga

Honan, M. (2014). What is doxing?. Wired. http://www.wired.com/ 2014/03/doxing/.

Meleong, L.J. (2017). Metode Penelitian Kualitatif Cetakan Ke-36. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

Mulyana, Deddy. (2013). Ilmu Komunikasi Suatu Pengantar. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

Rakhmat, Jalaluddin. (2002). Metode Penelitian Komunikasi. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

Rakhmat, Jalaluddin. (2012). Psikologi Komunikasi. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

Prastiyo, Angga. (2018). Objektifikasi Perempuan Sebagai Hasil Doxing Pada Akun Instagram Undip.Cantik. Universitas Diponegoro

Tomic, Alice., Lengel, Laura., Thurlow, Crispin. (2004) Computer Mediated Communication. London: SAGE.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.