ANALISIS RETURN SAHAM DAN VOLUME PERDAGANGAN SAHAM PT BUKIT ASAM TBK DI MASA PANDEMI COVID-19

Adiati Ameci, Andala Rama Putra Barusman, Luke Suciyati Amna, Riswan Riswan

Abstract


Kasus pandemi Covid-19 di Indonesia resmi diumumkan pada tanggal 3 Maret tahun 2020. Merebaknya informasi terkait virus Covid-19 yang memengaruhi kondisi pasar batubara global merupakan informasi eksternal yang secara langsung berdampak pada harga saham dan volume perdagangan saham sektor pertambangan batubara, khususnya PT Bukit Asam Tbk (PTBA). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan pada return saham dan volume perdagangan saham PTBA antara sebelum pengumuman nasional Covid-19 di Indonesia dan setelah pengumuman nasional Covid-19 di Indonesia. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang menggunakan metode analisis studi peristiwa (event study). Periode penelitian yang digunakan adalah 60 hari yang terdiri dari periode estimasi (estimation period) selama 30 hari yaitu t-30 sebelum pengumuman resmi Covid-19 dan periode peristiwa (event period) selama 30 hari yaitu t+30 setelah pengumuman resmi Covid-19. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diuji dengan paired sample t-test menggunakan SPSS versi 20. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan rata-rata return saham PTBA yang signifikan antara periode sebelum dan sesudah pengumuman nasional Covid-19 di Indonesia dengan tingkat signifikansi sebesar 0,0002, sedangkan hasil uji beda rata-rata volume perdagangan saham PTBA pada periode sebelum dan sesudah pengumuman nasional Covid-19 di Indonesia menunjukkan tingkat signifikansi sebesar 0,479 yang disimpulkan bahwa terdapat perbedaan volume perdagangan saham PTBA yang tidak signifikan pada periode sebelum dan sesudah pengumuman nasional Covid-19 di Indonesia.

Keywords


Return Saham, Volume Perdagangan Saham

Full Text:

PDF

References


Alam, Mohammad Noor; Alam, Md. Shabbir; and Chavali, Kavita. 2020. Stock Market Response during COVID-19 Lockdown Period in India: An Event Study. Journal of Asian Finance, Economics and Business Vol. 7, No. 7.

Barusman, Andala Rama Putra; Nurdiawansyah; Warganegara, Tri Lestira Putri; and Mega, Selfia Alke. 2020. Influence of Company Characteristics on Carbon Disclosure Emissions on Manufacturing Companies in Indonesia. International Journal of Advanced Science and Technology Vol. 29, No. 6.

Defrizal & Mulyawan. 2015. Analisis Pengaruh Rasio Keuangan Terhadap Return Saham (Studi pada Saham saham Sektor Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2008-2012). Jurnal Manajemen dan Bisnis. Vol, 6, No; 1

Fahmi, Irham. 2014. Manajemen Keuangan Perusahaan Dan Pasar Modal. Mitra Wacana Media. Jakarta

Habibburrahman & Handoko. 2015. Analisis Pengaruh Rasio Keuangan Terhadap Return Saham (Studi Pada Saham-saham Sektor Agiculture, forestry and fishing yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 1998-2014). Jurnal Manajemen dan Bisnis. Vol, 6, No; 1.

Husnan, Suad. 2015. Dasar-Dasar Teori Portofolio dan Analisis Sekuritas (Edisi 5). Yogyakarta: UPPN STIM YKPN.

Hartono, Jogiyanto. 2017. Teori Portofolio dan Analisis Investasi. Edisi kesepuluh, BPFE. Yogyakarta.

Khoiriah, Monita; Moh. Amin; dan Kartikasari, Arista Fauzi. 2020. Pengaruh Sebelum dan Saat Adanya Pandemi Covid-19 Terhadap Saham LQ-45 di Bursa Efek Indonesia Tahun 2020. E-JRA Vol. 09 No. 11 Agustus 2020. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam: Malang.

Na’afi, Septiana. 2020. Efektifitas Kebijakan OJK Terkait Buyback Saham Terhadap Perubahan IHSG di Masa Pandemi Covid-19. Aghniya Jurnal Ekonomi Islam Vol. 2 No. 2.

Ngwakwe, Collins C. 2020. Effect of COVID-19 Pandemic on Global Stock Market Values: A Differential Analysis. AUDŒ, Vol. 16, No. 2. University of Limpopo, South Africa.

Nurmasari, Ifa. 2020. Dampak Covid-19 Terhadap Perubahan Return Saham dan Volume Transaksi. Jurnal Sekuritas (Saham, Ekonomi, Keuangan dan Investasi) Vol. 3, No. 3. Universitas Pamulang.

Tandelilin, Eduarus. 2010. Portofolio dan Analisis Investasi Teori dan Aplikasi, BPFE. Yogyakarta.




DOI: http://dx.doi.org/10.36448/jmv.v10i1.2027

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Visionist saat ini terindeks:

Penerbit Journal: Program Studi Manajemen (S2) Program Pascasarjana Universitas Bandar Lampung

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License

Technical Support by:  RYE Education Hub