PENGARUH KOMPETENSI DAN INSENTIF KERJA TERHADAP KINERJA HAKIM PADA PENGADILAN TINGGI TANJUNG KARANG

Tika Susiana, Mustofa Usman, Defrizal Defrizal

Abstract


Hakim yang memiliki kompetensi tinggi dalam bekerja, baik pengetahuan, pengalaman maupun keterampilannya maka akan memiliki semangat yang tinggi pula, sehingga tidak akan sulit dalam mencapai target kerja yang telah ditetapkan dan menjadi tanggung jawabnya, hal ini dikaitkan dengan faktor kompetensi dan insentif kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kompetensi dan insentif kerja kerja secara parsial dan bersama-sama terhadap kinerja hakim pada Pengadilan Tinggi Tanjungkarang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kausal yaitu penelitian yang mengambil sampel dari suatu populasi dan menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpul data dan analisis data yang digunakan yaitu uji validitas dan reliabilitas, analisis kualitatif dan analisis kuantitatif berupa analisis regresi linier berganda, uji t dan uji F. Berdasarkan hasil dan interpretasi maka dapat disimpulkan bahwa kompetensi berpengaruh terhadap kinerja hakim pada Pengadilan Tinggi Tanjungkarang, insentif kerja berpengaruh terhadap kinerja hakim pada Pengadilan Tinggi Tanjungkarang serta kompetensi dan insentif kerja berpengaruh terhadap kinerja hakim pada Pengadilan Tinggi Tanjungkarang. Saran yang hendak penulis sampaikan dalam penelitian ini yaitu hendaknya Ketua Pengadilan Tinggi Tanjungkarang mengikutsertakan hakim pada kegiatan pendidikan dan pelatihan (Diklat) teknis komputerisasi secara bergantian dan terus menerus, sehingga hakim memiliki keterampilan yang dapat diandalkan.

Keywords


Kompetensi, Insentif Kerja, Kinerja Hakim

Full Text:

PDF

References


Agus Wahyudi. 2019. Tata Laksana Baku Penyusunan Tesis, Cetakan Kedelapan. UBL Press. Bandar

Lampung.

Achmad. 2009. Manajemen Sumber Daya Manusia Untuk Perusahaan. Rajawali Pers. Jakarta.

Agung, Mahkamah. 2015. Kajian Pengembangan Sistem, Mekanisme, serta Tata Kerja Pengawasan, Penilaian

Kualitas dan Kinerja Hakim. Mahkamah Agung RI. Jakarta.

Arikunto, S. 2012. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Edisi Revisi V. Rineka Cipta. Jakarta.

Barusman, Andala Rama Putra dan Mihdar, Fauzi. 2014. The Effect of Job Satisfacation and Organaziotional

Justice on Organizational Citizenship Behavior with Organization Commitment as the Moderator.

International Journal of Humanities and Social Science Vol. 4, No:9, pp 118-126

Darma, Agus. 2013. Manajemen Sumber Daya Manusia. Prenhalindo. Jakarta.

Hasibuan S.P., M. 2011. Manajemen Sumber Daya Manusia: Dasar Kunci Keberhasilan. Haji Mas Agung.

Jakarta.

Mathis, Robert & Jackson, John. 2012. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jilid 2. Salemba Empat. Jakarta.

Moeheriono. 2009. Pengukuran Kinerja Berbasis Kompetensi. Ghalia Indonesia. Bogor.

Moenir, 2013. Manajemen Pelayanan Umum di Indonesia. Bumi Aksara. Jakarta.

Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 8 Tahun 2013 tentang Perumusan Standar Kompetensi

Teknis Pegawai Negeri Sipil.

Peraturan Pemerintah Nomor 46 Tahun 2010 tentang Penilaian Prestasi Kerja Pegawai.

Ruky, Ahmad S. 2014. Sistem Manajemen Kinerja Panduan Praktis untuk Merancang dan Meraih Kinerja

Prima. Salemba Empat. Jakarta.

Sriwidodo dan Budhi, Agus. 2010. Manajemen Sumber Daya Manusia. Rineka Cipta. Jakarta.

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif dan R&D. Penerbit Alpha Beta. Bandung.

Suprihanto, John. 2014. Perilaku Organisasional. STIE YKPN. Yogyakarta.

Undang-Undang Nomor 48 Tahun 2009 tentang Kekuasaan Kehakiman.




DOI: http://dx.doi.org/10.36448/jmv.v8i1.1666

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Visionist saat ini terindeks:

Penerbit Journal: Program Studi Manajemen (S2) Program Pascasarjana Universitas Bandar Lampung

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License

Technical Support by:  RYE Education Hub