Pengaruh Motivasi, Kepemimpinan, dan Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan Pada CV.Gajah Mas Millenium di Bandar Lampung

Sapmaya Wulan, Darwin DARWIN

Abstract


Kemajuan perusahaan atau organisasi tentunya didukung oleh kinerja karyawan. Begitu juga yang dialami perusahaan CV Gajah Mas Millenium yang merupakan perusahaan yang bergerak di bidang Distributor Vape di Bandar Lampung.  Masalah dalam penelitian ini yaitu Pencapaian  target tidak selalu mencapai jumlah target yang telah ditentukan, dilihat dari rata-rata 102,3% dan  124,4% target maksimal.  Perumusan masalah dalam penelitian ini yaitu apakah  motivasi, kepemimpinan dan budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Penelitian  ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi, kepemimpinan dan budaya organisasi terhadap kinerja karyawan. Disain penelitian ini explanatory research, teknik pengumpulan datanya menggunakan Observasi, Dokumentasi, Wawancara dan Kuisioner. Sampelnya sebanyak 30 orang responden, Analisis kuantitatif meliputi: uji validitas dan realibilitas, analisis regresi berganda, pengujian hipotesis melalui uji t dan uji f, serta analisis koefisien determinasi (R2). Hasil penelitian ini yaitu untuk Motivasi terhadap kinerja diperoleh nilai sig 0.022  nilai signifikansi lebih kecil dari nilai probabilitas 0,05( 0,022 < 0,05) , maka artinya motivasi berpengaruh positif dan signifikan dan thitung > ttabel  2,430 > 2,056 . Untuk  kepemimpinan terhadap kinerja menunjukkan nilai sig 0.026  nilai signifikansi lebih kecil dari nilai probabilitas 0,05( 0,026 < 0,05) , maka artinya kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan dan thitung > ttabel  2,354 > 2,056 ,  untuk  budaya organisasi  terhadap kinerja diperoleh  nilai sig 0,000  nilai signifikansi lebih kecil dari nilai probabilitas 0,05( 0,000 < 0,05) , maka artinya kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan dan thitung > ttabel  4,912 > 2,056 ,  diperoleh  hasil budaya organisasi yang paling berpengaruh degan nilai sig 0,000 dan nilai beta sebesar 4,912. Hal ini berarti nilai-nilai dari indikator budaya organisasi memiliki pengaruh yang besar terhadap kinerja pegawai. Ketiga variabel berpengaruh secara simultan terhadap kinerja karyawan sebesar 29,493 dan tingkat signifikansi pada uji anova sebesar 0,00. Berdasarkan penjelasan tersebut dapat disimpulkan bahwa semua hipotesis dapat diterima.

Progress Companies or organizations must be supported by the performance of employees. So also experienced company CV Gajah Mas Millennium is a company engaged in the Distributor vape in Bandar Lampung. The problem in this research that target achievement does not always reach the target amount has been determined, seen from an average of 102.3% and 124.4% maximum target. The formulation of the problem in this study is whether the motivation, leadership and organizational culture have a significant effect on employee performance. This study aims to determine the effect of motivation, leadership and organizational culture on employee performance. This explanatory research study design, data collection techniques using observation, documentation, interviews and questionnaires. The sample of 30 respondents, quantitative analysis include: validity and reliability, multiple regression analysis, hypothesis testing through t test and f, as well as the coefficient of determination (R2). The results of this research to motivation on the performance values obtained sig 0.022 significance value smaller than the probability value 0.05 (0.022 <0.05), it means a positive and significant influence motivation and thitung> ttabel 2.430> 2.056. For the leadership of the performance showed sig 0.026 significance value smaller than the probability value 0.05 (0.026 <0.05), it means that the positive and significant leadership and thitung> ttabel 2.354> 2.056, for organizational culture on performance values obtained sig 0,000 the significance value smaller than the probability value 0.05 (0.000 <0.05), it means that the positive and significant leadership and thitung> ttabel 4.912> 2.056, the result of the most influential cultural organization degan sig 0,000 and a beta value of 4.912. This means the values of the indicators of organizational culture has a great influence on employee performance. These three variables simultaneously influence on employee performance amounted to 29.493 and the significance level of 0.00 ANOVA test. Based on the explanation can be concluded that all hypotheses are acceptable.


Keywords


Motivasi; Kepemimpinan; Budaya Organisasi; dan Kinerja Karyawan; Motivation; Leadership; Organizational Culture; and Employee Performance.

Full Text:

PDF

References


Arikunto, Suharsimi. 2005. Manajemen Penelitian. Jakata: Reneka Cipta.

Armstrong, Michael. 2004. Performance Management. Tugu Publisher. Nyutran.

Irham Fahmi. 2010. Manajemen Kinerja Teori dan Aplikasi. Bandung: Alfabeta

Ferdinand. 2006. Metode Penelitian Mana-jemen. Semarang: Badan. Penerbit Universitas Diponegoro.

Gibson, Ivancevich, Donnely. 1997. Orga-nisasi dan Manajemen. Jakarta: Erlangga.

Ghozali Imam. 2009. Analisis Multivariate dengan SPSS. Semarang: BPUNDIP

Johnson DW & Johnson, R, T, 1991. Learn-ing Together and Alone. Allin and Bacon: Massa Chussetts

Kreitner, Robert. 2003. Perilaku Organisasi. Jakarta: Salemba Empat.

Mangkunegara, Anwar Prabu, 2010. Perilaku dan Budaya Organisasi. Bandung: PT. Rafika Aditama.

Munandar, M. 2001.“Budgeting, Peren-canaan Kerja, Pengkoordinasian Kerja, Pengawasan Kerja”, Edisi Ketiga. Yogyakarta: BPFE.

Nawawi, Hadari. 2000. Kepemimpinan yang Efektif. Yogyakarta: UGM.

Prawirosentono, Suyadi. 1999. Kebijakan Kinerja Karyawan. Yogyakarta: BPFE.

Rahardjo, Mudji, Purbudi. 1997. Manajemen Sumber Daya Manusia. Yogyakarta: UPN.

Raymond A. Noe. 2002 Employee Training and Developmen. Business & Economics McGraw-Hill

Rivai Veithzal. 2004. Manajemen Sumber Daya Manusia untuk perusahaan dari teori kepraktik. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Robbins, Stephen. 1994. Teori organisasi: Struktur, Desain, dan Aplikasi. Jakarta: Arcan.

Robbins, S.P. 2001. Psikologi Organisasi, (Edisi ke-8). Jakarta: Prenhallindo.

¬¬¬ Sardiman. 2001. Perilaku Organisasi, Edisi 8. Jakarta: Prentice Hall.

Sastrohadiwiryo, B. Siswanto. 2003. Manajemen Tenaga Kerja Indonesia Pendekatan Administratif dan Operasional. Jakarta: Bumi Aksara

Singarimbun, M dan Sofyan E. 2002. Metode Penelitian Survai. Jakarta: PT Pustaka LP3ES Indonesia.

Sopiah. 2008. Perilaku Organisasi. Yogyakarta: Andi.

Sugiyono. 2004. Metode Penelitian Bisnis. Bandung: Alfabeta.

Vincent Gaspersz. 2001. Total Quality Management (TQM), Jakarta : PT. Gramedia Pustaka Utama.




DOI: http://dx.doi.org/10.36448/jmb.v6i1.833

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Explore: Jurnal Sistem Informasi dan Telematika (Telekomunikasi, Multimedia dan Informatika) Saat ini Terindeks:

Penerbit Jurnal:Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Bandar Lampung

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License

Technical Support by:  RYE Education Hub