Analisis Pengaruh Harga Paket, Kualitas, Fasilitas Terhadap Kesetiaan Pelanggan Internet Kartu GSM Tri Always On di Bandar Lampung
Abstract
Perkembangan zaman semakin modern membuat persaingan semakin ketat sehingga konsumen sangat rentang berubah-ubah dan perusahaan harus dapat mengikuti setiap perubahan keinginan-keinginan konsumennya secara terus-menerus. Objek penelitian ini yaitu Kartu GSM Tri Aon merupakan perusahaan yang bergerak di bidang Kartu GSM. Masalah dalam penelitian ini yaitu jumlah pelanggan cenderung menurun setiap bulannya, nilai terendah dibulan desember mengalami penurunan yang berjumlah 43 pelanggan. Permasalahan dalam penelitian ini apakah harga paket, kualitas, dan fasilitas berpengaruh terhadap kesetiaan pelanggan pengguna Kartu GSM Tri Aon dikalangan Mahasiswa fakultas Ekonomi Universitas Bandar Lampung. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh harga paket, kualitas, dan fasilitas terhadap kesetiaan pelanggan bagi pengguna Kartu GSM Tri Aon dikalangan Mahasiswa fakultas Ekonomi Universitas Bandar Lampung. Populasi yang terdapat pada penelitian ini adalah pelaggan yang sering atau pernah berlangganan atau baru berlangganan layanan internet Kartu TRI Always on, jumlah sampelnya 100 orang dengan teknik dirandom sampling. Metode analisis deskriptif, teknik pengumpulan datanya menggunakan twknik observasi, wawancara, dokumentasi dan kuisioner. Alat analisis yang digunakan dengan mengunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian ini mendapatkan hasil bahwa kesetiaan pelanggan dapat dijelaskan oleh faktor Harga Paket, Kualitas dan Fasilitas diperoleh bahwa 68,8% kesetiaan pelanggan dapat dijelaskan oleh ketiga variabel tersebut. Dari hasil pengujian bahwa variabel harga paket berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kesetiaan pelanggan GSM Tri Always On. ini terbukti pada nilai t hitung (4,714) lebih besar dari t tabel (1,660) dengan nilai signifikansi 0,000 dengan menggunakan batas signifikansi 0,05. Variabel kualitas berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kesetiaan pelanggan GSM Tri Always On. Hal ini terbukti pada nilai t hitung (4,888) lebih besar dari t tabel (1,660) dengan nilai signifikansi 0,000 dengan menggunakan batas signifikansi 0,05. Variable fasilitas dapat disimpulkan bahwa variabel fasilitas berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kesetiaan pelanggan ini terbukti pada nilai t hitung (3,954) lebih besar dari t tabel (1,660) dengan nilai signifikansi 0,000 dengan menggunakan batas signifikansi 0,05. Berdasarkan penjelasan tersebut dapat disimpulkan bahwa semua hipotesis yang diajukan dapat diterima.
The development of more modern times make the competition tighter ranges so that consumers are very fickle, and the company should be able to follow any changes to the desires of consumers continuously. The object of this study, namely GSM Tri Card Aon is a company engaged in the field of GSM cards. The problem in this research that tends to decrease the number of customers each month, the lowest value of December month decline of 43 customers. Problems in this study whether the package price, quality, and facilities affect the customer loyalty card users GSM Tri Aon among students of faculty of Economics University of Bandar Lampung. This study aimed to analyze the effect of the package price, quality, and facilities for users of the customer loyalty card GSM Tri Aon among students of faculty of Economics University of Bandar Lampung. The population included in this study is pelaggan often or have a new subscription or subscription internet service TRI Card Always on, the sample size of 100 people with a randomized sampling technique. Descriptive analysis methods, data collection techniques using observation, interviews, documentation and questionnaires. The analytical tool used by using multiple linear regression. The results of this research to get the result that customer loyalty can be explained by factors Package Price, Quality and Facilities 68.8% was obtained that customer loyalty can be explained by these three variables. From the test results that variable pricing package and significant positive effect on customer loyalty GSM Tri Always On. This was evident at the t value (4.714) is greater than t table (1.660) with a significance value of 0.000 using the 0.05 limit. Variable quality and significant positive effect on customer loyalty GSM Tri Always On. This was evident at the t value (4.888) is greater than t table (1.660) with a significance value of 0.000 using the 0.05 limit. Variable facility can be concluded that the variable facilities and significant positive effect on customer loyalty is proven at the t value (3.954) is greater than t table (1.660) with a significance value of 0.000 using the 0.05 limit. Based on the explanation can be concluded that all the proposed hypothesis can be accepted.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Augusty Ferdinand, T, 2006, Metode Penelitian Manajemen, BP Undip, Semarang.
Ali Hasan. 2008. Marketing. Yogyakarta: Media Utama.
Basu, Swastha, dan dan Irawan, 1986, Manajemen Pemasaran Modern, Liberty, Yogyakarta.
Djarwanto PS, Pangestu Subagyo, 1993. Statistik Induktif, Yogyakarta: BPFE
Ghozali, Imam, 2005, Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS, BP Undip Semarang.
Ghozali, Imam, 2006, Analsis Multivariate Lanjutan dengan Program SPSS, Semarang: BP Undip
Handoko T. Hani .2002. Manajemen; Edisi Kedua, Cetakan Ketigabelas Yogyakarta : BPFE
Kotler, Philip dan Gary Armstrong, 2001, Prinsip-prinsip Pemasaran, Jilid 1, Jakarta: Erlangga.
Kotler, Philip and Gary Armstrong. 2008. Prinsip-prinsip Pemasaran. Edisi. 12. Jilid 1. Jakarta: Erlangga.
Kuncoro, Mudrajat. 2001. Metode Kuan-titatif : Teori dan Aplikasi untuk Bisnis dan Ekonomi. Yogyakarta : UPP-AMP YKPN.
Malcolm H. B. Mc Donald, Warren J. Keegan. 1999. “Marketing Plans That Work : Kiat Mencapai Pertumbuhan Dan Profitabilitas Melalui Perencanaan Pemasaran Yang Efektif”, Jakarta: Penerbit Erlangga.
Hansen dan Mowen 2005. Perilaku Konsumen, Jakarta: Binarupa Aksara.
Sugiyono, 2012. “Metode Penelitian Pen-didikan ”. Bandung: CV.Alfabeta.
Stanton, William. J, 1993, Prinsip Pemasaran, Jilid 1, Edisi 7, Jakarta: Erlangga.
Stanton, William J. 1996. Prinsip Pemasaran. Alih Bahasa: Y. Lamarto. Edisi Ketujuh. Jakarta: Erlangga.
Sutrisno Hadi. 1997. Metode Research. Yogyakarta: Penerbit Fakultas Fisiologi UGM
Tjiptono, Fandy. 2001, Strategi Pe-masaran, Edisi Kedua, Yogya-karta: Penerbit Andi.
Tjiptono, Fandy. 2011. Manajemen Jasa, Yogyakarta: Andi Offset.
DOI: http://dx.doi.org/10.36448/jmb.v6i1.831
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Explore: Jurnal Sistem Informasi dan Telematika (Telekomunikasi, Multimedia dan Informatika) Saat ini Terindeks:
Penerbit Jurnal:Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Bandar Lampung
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License
Technical Support by: RYE Education Hub