PERILAKU WANITA DALAM BERINVESTASI DI BANDAR LAMPUNG

Betty Magdalena, Susanti SUSANTI

Abstract


Investasi merupakan penundaan konsumsi sekarang untuk dimasukkan ke aktiva produktif selama periode waktu tertentu. Jenis investasi dapat berupa tabungan, deposito atau investasi dalam sektor riil seperti rumah, tanah dan lainnya. Perkembangan perekonomian yang begitu pesat berimbas semakin berkembangnya jenis investasi yang tersedia saat ini, seperti investasi saham, reksadana dan obligasi. Jenis investasi yang dipilih sangat berpengaruh terhadap seberapa besar keuntungan yang diperoleh dari investasi tersebut. Saat ini pilihan investasi berupa tabungan dan deposito tidak lagi menjadi suatu investasi yang menarik bagi orang-orang yang mengerti tentang perkembangan investasi karena tingkat pengembalian yang dihasilkan kecil. Investor lebih memilih untuk berinvestasi di saham atau obligasi karena memberikan keuntungan yang besar walaupun memiliki risiko yang besar juga. Setiap individu bebas untuk memilih investasi dengan melihat sumber daya (income) yang dimiliki individu tersebut. Income yang diperoleh bisa melalui hasil bekerja atau berwirausaha. Menurut Christanti dan Mahastanti (2011) perilaku keuangan sangat berperan dalam pengambilan keputusan seseorang untuk berinvestasi. Pengambilan keputusan keuangan untuk kegiatan investasi, akan sangat dipengaruhi oleh informasi yang didapat dan pengetahuan seseorang tentang investasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perilaku apa saja yang mempengaruhi wanita dalam melakukan investasi. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa faktor pembentuk perilaku investor dapat digunakan untuk memprediksi toleransi investor dalam menghadapi risiko. Dari hasil analisis menggunakan binary logistic didapatkan bahwa dari kesembilan faktor pembentuk perilaku yang memiliki pengaruh signifikan sebagai prediktor perilaku investor terhadap risiko adalah faktor kenyamanan, moody, ketakutan, orientasi laba, dan kepercayaan diri mempengaruhi probabilitas investor menjadi risk seeker, sedangkan faktor kedekatan dan pengalaman, realistis, pengendalian diri, dan interaksi sosial berpengaruh tidak signifikan terhadap variabel perilaku investor wanita berdasarkan risiko.

The investment is the delay of current consumption to put earning assets during a given period. These types of investments can be savings, deposits or investments in the real sector, such as houses, land and more. The development of an economy that is so rapidly promoted growing type of investment that are available today, such as stock investments, mutual funds and bonds. The type of the selected investment very effect on how big the profits from investments. Current investment options in the form of savings and deposits no longer become an attractive investment for people who understand about the development of the investment because of the rate of return that is generated. Investors prefer to invest in stocks or bonds because it gives great benefits despite having a big risk too. Each individual is free to choose investments by looking at the resources (income) owned by that individual. Income can be earned through his work or entrepreneurship. According to Christanti and Mahastanti (2011) behavioral finance is very instrumental in someone's decision to invest. Financial decision-making for investment activities, will be strongly influenced by the information obtained and the knowledge of someone about investment. The purpose of this research is to find out what behavior that affects women in investing. Based on the results of the testing that is done it can be concluded that the factor of forming behavior of investors can be used to predict tolerance in the face of investor risk. From the results of the analysis using binary logistic obtained that the ninth factor of forming behavior that has significant influence as a predictor of the behaviour of investors against the risk factor is convenience, moody, fears, profit orientation, and confidence affecting the probability that investors become risk seeker, proximity and experience, realistic, self-control, and influential social interaction was not significant to investor behavioral variables towards women based on risk.


Keywords


psikografi; demografi; perilaku keuangan;demographic; psychographic; and behavioral finance.

Full Text:

PDF PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.36448/jmb.v5i2.933

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Explore: Jurnal Sistem Informasi dan Telematika (Telekomunikasi, Multimedia dan Informatika) Saat ini Terindeks:

Penerbit Jurnal:Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Bandar Lampung

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License

Technical Support by:  RYE Education Hub