Aplikasi Pengelolaan Surat Masuk Dan Surat Keluar Berbasis Framework Codeigniter Pada Polres Pesawaran

Robby Yuli Endra, Siswo Hadi

Abstract


Kepolisian resor atau Polres Pesawaran merupakan sebuah lembaga yang secara struktur berada dibawah Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) dan Kepolisian Daerah yang beralamat di Wiyono, Gedong Tataan Kabupaten Pesawaran. Pada Polres Pesawaran ada divisi atau bagian khusus untuk mengelola arsip untuk surat yang masuk serta surat yang keluar. Saat ini proses untuk pengelolaan surat masuk dan surat keluar masih menggunakan cara manual yaitu dengan mencatat surat masuk pada buku register. Permasalahan yang terjadi yaitu sulitnya mencari surat jika dibutuhkan karena disimpan dengan cara manual serta membutuhkan waktu yang lama, selain itu terjadi penumpukan dan perlu adanya pemeliharaan arsip agar tidak rusak. Berdasarkan permasalahan tersebut Tujuan penelitian ini merancang sebuah aplikasi pengelolaan arsip surat masuk dan surat keluar dengan menggunakan model Software Development Life Cycle (SDLC). Aplikasi tersebut dibuat berbasis website menggunakan bahasa pemograman Php Frame CodeIgniter dan pembuatan database menggunakan MySql. Hasil yang diharapkan pada penelitian ini adalah aplikasi ini berhasil dirancang dan dapat membantu pekerjaan para pegawai dibagian pengarsipan polres pesawaran.

Keywords


Php; Framework; Arsip; Framework; CodeIgniter

Full Text:

PDF

References


Reflianto and Syamsuar, “Pendidikan dan Tantangan Pembelajaran Berbasis Teknologi Informasi di Era Revolusi Industri 4.0,” Jurnal Ilmiah Teknologi Pendidikan, vol. 6, no. 2, pp. 1–13, 2018.

S. Ferdinandus, H. Wowor, A. S. M. Lumenta, and A. Rumagit, “Perancangan Aplikasi Surat Masuk Dan Surat Keluar Pada PT. PLN (Persero) Wilayah Suluttenggo,” American Journal of Germanic Linguistics and Literatures, vol. 1, no. 1, pp. 1–7, 2012, doi: 10.1017/S104082070000069X.

A. Prayitno and Y. Safitri, “Pemanfaatan Sistem Informasi Perpustakaan Digital Berbasis Website Untuk Para Penulis,” IJSE – Indonesian Journal on Software Engineering Pemanfaatan, vol. 1, no. 1, pp. 1–10, 2015, doi: 10.4028/www.scientific.net/AMR.756-759.138.

D. A. Budiman and D. M. Nugraha, “Aplikasi Raport Online Berbasis Web menggunakan framework CodeIgniter (Studi Kasus di SMK Angkasa 1 Margahayu),” Jurnal Computech & Bisnis, vol. 13, no. 2, pp. 112–121, 2019.

F. Rahmadayanti, J. Lorenza, and Y. I. Mukti, “Aplikasi Management Surat Pada Dinas Kesehatan Kota Pagaralam Menggunakan Codeigniter,” Jurnal Ilmiah Betrik, vol. 11, no. 2, pp. 108–115, 2020.

N. Suarna, S. Anwar, and N. Rahaningsih, “Sistem Informasi Manajemen Pengarsipan Berbasis Framework Code Igniter Untuk Mentertibkan Pelayanan Surat Menyurat,” INTERNAL (Information System Journal), vol. 2, no. 1, pp. 31–46, 2019, doi: 10.32627/internal.v2i1.70.

M. Junus, “Sistem Informasi Pengelolaan Surat Masuk & Surat Keluar Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Malang Berbasis Web Melalui Jaringan Intranet Polinema,” Jurnal Eltek, vol. 16, no. 2, p. 18, 2018, doi: 10.33795/eltek.v16i2.97.

I. Supriadi, R. Indrayani, and V. T. Maulydda, “Rancang Bangun Aplikasi Surat Masuk Dan Surat Keluar Berbasis Web Pada Kantor Asuransi Jiwa Kantor Layanan Administrasi Bandung,” STMIK ATMA LUHUR Pangkalpinang, pp. 8–9, 2018.

M. Prabowo, METODOLOGI PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI. LP2M Press IAIN Salatiga. [Online]. Available: https://books.google.co.id/books?id=UI8dEAAAQBAJ

Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: ALFABETA, CV, 2017.




DOI: http://dx.doi.org/10.36448/jsit.v12i2.2207

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


About the JournalJournal PoliciesAuthor Information

Explore: Jurnal Sistem Informasi dan Telematika (Telekomunikasi, Multimedia dan Informatika)
e-ISSN: 2686-181X
Website: http://jurnal.ubl.ac.id/index.php/explore
Email: explore@ubl.ac.id
Published by: Pusat Studi Teknologi Informasi, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Bandar Lampung
Office: Jalan Zainal Abidin Pagar Alam No 89, Gedong Meneng, Bandar Lampung, Indonesia

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License
Technical Support by:  RYE Education Hub