SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENENTUAN JURUSAN DENGAN METODE ANALYTHICAL HIERARCHY PROCESS ( STUDI KASUS : SMK GANESHA LAMPUNG TIMUR )

Guna Yanti Kemala Sari Siregar Pahu, Pujianto Pujianto, Lilik Joko Susanto

Abstract


Kelulusan untuk siswa SMP sudah selesai. Saatnya lulusan SMP mencari sekolah untuk melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi. Sebagian besar banyak siswa lulusan SMP melanjutkan ke SMK dengan tujuan agar ketika lulus sudah mempunyai skill dan bisa membuka peluang usaha ataupun bisa langsung bekerja sesuai dengan jurusan mereka ketika melanjutkan pendidikan ke SMK. Hal yang patut disayangkan adalah kurang terarahnya mereka memilih jurusan yang ada di sekolah kejuruan yang dituju. Situasi semacam ini berdampak pada biaya pendidikan yang sudah terlanjur dikeluarkan. Jadi dengan kata lain baik pada orang tua siswa maupun pemerintah yang memberi subsidi sekolah menjadi tidak bermanfaat karena siswa tersebut tidak memiliki kemampuan yang memadai untuk jurusan yang sudah dipilihnya, akibat negatifnya adalah para siswa yang drop out dikarenakan tidak mampu menyelesaikan pendidikan sampai dengan akhir. Berdasarkan informasi yang diperoleh dari team penerimaan siswa kejurusan jumlah jurusan yang ada pada SMK Ganesha terdiri dari 4 Jurusan Akuntansi, Administrasi, Teknik Komputer dan Jaringan Teknik Sepeda Motor, penjurusan ditentukan oleh nilai yang disyaratkan pada masing-masing jurusan. Sistem Pendukung Keputusan pemilihan jurusan dengan Metode Analytical Hierarchy Process. Diharapkan dapat membantu team penerimaan siswa baru dalam menentukan jurusan bagi tiap siswa. Sistem Pendukung Keputusan ini diharapkan membantu sehingga dapat dengan mudah menentukan dimana yang cocok untuk siswa siswi dengan menggunakan nilai yang sudah ada dan dapat diketahui perangkingan dari setiap lokasi, kemudian data akan diolah untuk menentukan jurusan yang tepat untuk masing-masing siswa yang ada.


Keywords


Sistem Pendukung Keputusan, Pengertian Penjurusan SMK, Analytical Hierarchy Process

Full Text:

PDF

References


Ayu Wulandari, R. Y. (2015). Perancangan dan Pembuatan Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Pemberian Beasiswa Menggunakan Metode Fuzzy Analythical Hierarchy Process (FAHP) dan Oreste. Jurnal Simantec Vol.4 No.3 Juni.

Keen, P. a. (2006). Decision Support System and Organizational Perspective. Reading Ma : Addison -Wesley.

Mulwinda, A. f. (2014). (2014). “ Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Peserta Didik Baru Menggunakan Metode Analythical Hierarchy Process. Jurnal Teknik Electro Vol.6 No.2 Juli.

Novia Sulviatin, M. K. (2014). Model Enrollment Penerimaan Siswa Baru Sekolah Menengah Pertama Negeri Menggunakan M etode Ahp dan Saw (Studi Kasus : Dinas Pendidikan Kab.bangkalan. Jurnal Simantec Vol.4 No.2 Desember.

Oetomo. (2002). Perencanaan dan Pembangunan Sistem Pendukung Keputusan. Yogyakarta: Penerbit Andi Offset.

Oetomo, B. S. (2002). e-Education. Konsep, Teknologi dan Aplikasi Internet Pendidikan . Yogyakarta: Andi Offset .

Surbakti. (2002). Sistem Pendukung Keputusan (Decision Support System), Surabaya. Penerbit PT Gramedia Putra Sarana: Surabaya.




DOI: http://dx.doi.org/10.36448/jmsit.v9i2.1313

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


EXPERT: Jurnal Manajemen Sistem Informasi dan Teknologi

Published by Pusat Studi Teknologi Informasi, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Bandar Lampung
Gedung M Lt.2 Pascasarjana Universitas Bandar Lampung
Jln Zainal Abidin Pagaralam No.89 Gedong Meneng, Rajabasa, Bandar Lampung,
LAMPUNG, INDONESIA

Indexed by:



Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.