KOROSI PADA PEREDAM SUARA (MUFFLER) TOYOTA KIJANG GRAND 94

Witoni WITONI

Abstract


Dengan kemajuan ilmu dan teknologi yang kini berkembang pesat, khususnya dalam bidang otomotif, banyak ahli melakukan penelitian ataupun modifikasi untuk mencapai hasil yang lebih sempurna. Yang akan dibahas dalam penelitian ini adalah tentang saluran gas buang khususnya tipe konvensional, yaitu pada bagian Peredam Suara (Muffler) yang sering mengalami kerusakan berupa terjadinya korosi.Hasil penelitian yang didapat dari analisa dan percobaan yang dilakukan maka didapatkan bahwa penyebab utama korosi pada logam disamping air, juga disebabkan oleh udara yang berada di sekitar logam, yang berinteraksi secara langsung dengan logam tersebut. Korosi yang terjadi pada Muffler (peredam suara) yaitu berupa keropos atau retakan- retakan pada dinding muffler yang disebabkan aliran sisa gas pembakaran yang mengendap pada bagian dasar Muffler, perubahan temperatur pada saluran buang yang menyebabkan kelembaban relatif pada dinding Muffler, serta sifat bahan yang digunakan untuk membuat Muffler. Jenis korosi yang selama ini terjadi pada saluran pembuangan khususnya pada bagian Muffler ialah berupa korosi celah.Saran yang diberikan untuk dapat menghambat laju korosi bahan adalah, dengan galvanasi, dengan pengecatan, penambahan unsur-unsur paduan pada baja karbon rendah, pergantian bahan dengan menggunakan Stainless Stell atau baja tahan karat, serta dengan memodifikasi saluran peredam suara (Muffler) agar pengendapan air dalam Muffler berkurang.


Keywords


Korosi ; Muffler ; Toyota Kijang 94

Full Text:

PDF

References


Amanto Hari, Daryanto, Ilmu Bahan, Bumi Aksara, Jakarta, 1999

Aris Munandar Wiranto, Penggerak Mula Motor Bakar Torak, Penerbit ITB Bandung, 1983

Boentarto, Teknik Servis Mobil, Dahara Prize, 2002

Daryanto, ReparasiMesin Mobil, Bumi Aksara, 2002

De Bruijn, L.A, L. Muilwijk, Motor Bakar, Bhratara Karya Aksara, Jakarta, 1985

H, Petrovsky, Marine International Combustion Engine, MIR Publishers, Moscow, 1968.

Keenan, Kleinfelter, Wood, A.Hadyana Pujaatmaka Ph.D, Kimia Untuk Universitas, Jilid I, Erlangga, Jakarta, 1990

Keenan, Kleinfelter, Wood, A.Hadyana Pujaatmaka Ph.D, Kimia Untuk Universitas, Jilid 2, Erlangga, Jakarta, 1990

Latif Nizhamul, Problematika Baja Tahan Karat Austanitik Dalam Aplikasi Industri Petrokimia dan Pengolahan Minyak Bumi, BPPT Bidang Material Dan Korosi, Jakarta, 2002

Soenarta Nakoela, Shoichi Furuhama, Motor Serba Guna, Pradnya Paramita, Jakarta, 2002

Trethewey, K.R, J. Chamberlain, Korosi Untuk Mahasiswa dan Rekayasawan Gramedia Pustaka Utama, 1991

Wp, Martono, Penuntun Penamaan Zat Kimia, Pustaka Sinar Harapan, Jakarta, 1997


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


About the JournalJournal PoliciesAuthor Information
  • Focus and Scope
  • Editorial Board
  • International Peer Review
  • Open Access Statement
  • Sponsorships
  • Contact Us
  • Google Scholar Most Cited Paper
  • Publication Ethics
  • Peer Review Policy
  • Review Guideline
  • Archiving
  • Author Guidelines
  • Online Submission
  • Author Fee / Article Publication Charge
  • Plagiarism Policy
  • Article withdrawal
  • For Readers
  • For Authors
  • Journal History

Jurnal Teknik Mesin (JTM)
p-ISSN: 2087-3832
Website: http://jurnal.ubl.ac.id/index.php/JTM
Email: jurnalteknikmesin@ubl.ac.id
Published by: Program Studi Teknik Mesin, Fakultas Teknik Universitas Bandar Lampung
Office: Jalan Zainal Abidin Pagar Alam No 26, Bandar Lampung, Indonesia

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License
Technical Support by:  RYE Education Hub