ANALISIS TEKNIS PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MIKRO HIDRO ( PLTMH ) DENGAN PEMBUATAN KOLAM TANDO STUDI KASUS SUNGAI WAY KUNYIR MENGGUNAKAN JENIS TURBIN CROSSFLOW

Nurdin Nurdin

Abstract


Penelitian ini dilatar belakangi oleh kondisi daerah pedesaan yang belum terjangkau jaringan listrik,dan di pedesaan terpencil, sangat mempunyai banyak potensi tenaga air, dan rata – rata sangat layak di gunakan untuk pembangkit listrik sekala kecil,merupakan alasan mendasar untuk memberdayakan potensi air sungai way kunyir menjadi sumber Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH).Penelitian ini bertujuan untuk menghitung debit, daya yang dapat dihasilkan, membuat desain dasar Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro, yang hasil ahir kesimpulan melakukan studi kelayakan PLTMH.Dalam analisis teknis pembangkit listrik tenaga mikro hidro ini menggunakan metode penulisan antara lain Metode Observasi
,Metode Literatur dan Metode Wawancara.Pembangkit listrik mikrohidro adalah salah satu pembangkit energi listrik terbarukan, efisien, praktis, dan ramah lingkungan.Dilihat kondisi melimpahnya air yang ada di desa Sinar agung,alian sungai way kunyir sepanjang tahun maka perlu kajian terkait potensi  air  untuk  dibangun  pembangkit  listrik  tenaga  mikrohidro (PLTMH).Maka dari itu penelitian ini terdiri dari beberapa tahap yaitu survey lokasi untuk mengumpulkan data primer dari warga sekitar. Tahap berikutnya adalah mengukur debit air dengan cara mengukur kecepatan air, dan pengukuran head, dan tahap akhir adalah mendesain dan menganalisa potensi kapasitas PLTMH yang dapat dibangun.Hasil survey yang diperoleh selama melakukan studi kelayakan PLTMH di desa Sinar agung, Kecamatan pagelaran utara , Kabupaten pringsewu memperoleh hasil,Potensi Dari Analisis Data Curah Hujan, serta mengindikasikan bahwa ada potensi debit sebesar Q = 0,75 m3/sekon dengan head 20 m.Dengan asumsi efisiensi turbin dan generator sebesar 80 %, maka Daya listrik yang dapat dibangkitkan sebesar 120.000 W =120 KW. Dan sangat layak di bangun pembangkit lstrik tenaga mikro hidro. Kebutuhan listrik untuk masyrakat Desa sinar agung sebanyak (67 KK) sebesar 100,5 Kw dengan perkiraan dalam 1 KK menggunakan 1500 W. PLTMH yang dirancang menggunakan Jenis turbin Crossflow dan Generator berkapasitas 120 Kw.


Keywords


mikro hidro; debit; kolam tando.

Full Text:

PDF

References


Arismunandar, Wiranto, ”Penggerak Mula Turbin”, ITB, Bandung: 2004.

Dietzel Fritz, Prof. Dipi. Ing, “Turbin, Pompa, Dan Kompresor”, Erlangga, Jakarta: 1993.

Dandekar, M.M & Sharma, K.N, “Pembangki Listrik Tenaga Air”, Universitas Indonesia, Jakarta: 1991.

Wibowo paryamo” TURBIN AIR” 2007.

Hunggul Y. S. H Nugroho dan M.kudeng sallata,PLTMH :2015

Jurnal Zaenal Arifin ,pln covorate university .pengoprasian PLTA

Mafrudin1), Dwi Irawan2).Jurusan Teknik Mesin Universitas Muhammadiyah Metro

Sumber;(https://www.google.com/sear ch?tbm=isch&sa=1&q=Turbin+francis &oq=Turbin+francis&gs_l=img. tanggal 12 juni 2017jam 09.00 WIB

https://www.google.com/search?q=Tur bin+Cross-Flow+(ossberger) tanggal 30 juni 2017 jam 11.00 WIB ).

Zaenal Arifin ,pln covorate university.pengoprasian PLTA


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


About the JournalJournal PoliciesAuthor Information
  • Focus and Scope
  • Editorial Board
  • International Peer Review
  • Open Access Statement
  • Sponsorships
  • Contact Us
  • Google Scholar Most Cited Paper
  • Publication Ethics
  • Peer Review Policy
  • Review Guideline
  • Archiving
  • Author Guidelines
  • Online Submission
  • Author Fee / Article Publication Charge
  • Plagiarism Policy
  • Article withdrawal
  • For Readers
  • For Authors
  • Journal History

Jurnal Teknik Mesin (JTM)
p-ISSN: 2087-3832
Website: http://jurnal.ubl.ac.id/index.php/JTM
Email: jurnalteknikmesin@ubl.ac.id
Published by: Program Studi Teknik Mesin, Fakultas Teknik Universitas Bandar Lampung
Office: Jalan Zainal Abidin Pagar Alam No 26, Bandar Lampung, Indonesia

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License
Technical Support by:  RYE Education Hub